Candi Abang Jogja

Candi Abang Jogja

Jika kalian mengunjungi destinasi wisata candi di Yogyakarta dan kebetulan sedang berada di Sleman, sempatkanlah mengunjungi candi Abang. Pasalnya, letak candi yang tidak terlalu jauh dari bandara Adi Sucipto membuat candi ini memiliki akses yang cukup gampang dari candi-candi lainnya.

Selain berada tidak jauh dari bandar udara, abang dalam nama candi ini juga merupakan arti dari bahasa Jawa. Dalam bahasa Jawa, Abang berarti merah. Hal tersebut lantaran candi abang ini tersusun dari batu bata yang berwarna merah.

Sekilas mengenai Candi Abang

Tiket Masuk Candi Abang

Dari jauh candi ini terlihat menyerupai sebuah gundukan atau bukit kecil lantaran candi ini banyak ditumbuhi rerumputan di sekitarnya. Awal ditemukan candi abang, di dalam candi  tersebut terdapat arca dan alas Yoni. Ukurannya berbentuk segi delapan. Dimana itu merupakan lambang dari dewa Siwa.

Lihat juga Waduk Sermo Kulonprogo

Ukurannya tidak besar, sisi-sisinya hanya berukuran 15 cm. Sedangkan candi abang sendiri berbentuk persegi dengan ukuran 36 meter x 34 meter. Perkiraan candi abang dibangun sekitar abad ke-9 dan ke-10 semasa kerajaan Mataram Kuno. Jika dibandingkan dengan candi-candi lainnya, candi abang memiliki umur yang lebih muda dari candi-candi Hindu lainnya.

Lokasi Candi Abang

Alamat: Blambangan, Jogotirto, Kec. Berbah, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55573

Lihat: Google Map

Fasilitas di Candi Abang

Fasilitas di Candi Abang tidak selengkap candi borobudur maupun candi Prambanan. Namun bukan berarti dengan fasilitas yang tidak selengkap candi-candi lainnya membuat candi abang tidak layak dikunjungi, tetap layak kok. Berikut beberapa fasilitas yang ada di candi abang:

  • Papan informasi mengenai sejarah candi
  • Toilet
  • Tempat parkir

Dengan fasilitas yang hanya sedikit, membuat candi abang hanya memiliki peminat yang tidak sebanyak candi-candi lainnya. Hal tersebut harus diperhatikan pihak pengelola sehingga dapat membenahi fasilitas yang kurang agar para pengunjung candi abang merasa lebih nyaman.

Harga Tiket Masuk

Candi Abang Jogja

Harga tiket masuk dan parkir ke candi abang dikenai tarif yang berbeda. Baik itu biaya masuk ke candi abang, biaya parkir motor, dan biaya parkir mobil. Berikut adalah tarif masuk dan parkir di Candi Abang:

Tarif Harga
Masuk Rp5.000
Parkir Motor Rp2.000
Parkir Mobil Rp5.000

Jam Buka

Candi abang buka pada hari Senin hingga Minggu atau buka setiap hari di jam kerja tertentu. Dimana candi abang buka mulai dari pukul 07.00 WIB dan tutup pada pukul 18.00 WIB. Hal tersebut membuat candi abang memiliki jam buka yang lebih awal dari candi-candi hindu lain yang berada di sekitar candi abang.

Sedangkan jika kamu ingin mendapatkan waktu terbaik untuk menikmati keindahan di candi abang, kamu bisa berkunjung pada saat pagi hari dan sore hari. Dikarenakan pada waktu sore hari sinar lembut matahari yang berwarna oranye membuat bata-bata merah di candi abang terlihat menawan. Cuaca yang tidak terlalu menyengat juga bagus untuk berswafoto.

Setelah mengunjungi candi abang, kamu bisa mengunjungi destinasi menarik lainnya yang tidak jauh dari candi abang. Pasalnya, ada begitu banyak tempat menarik dan bagus yang dapat kamu kunjungi juga. Destinasi tersebut antara lain Goa Sentono, Goa Jepang, Kids Fun, dan Bukit Bintang.

Lihat juga Museum Affandi Jogja

Namun jika kamu merasa kesulitan untuk menjelajahi tempat wisata lainnya selain Candi Abang, kamu dapat mencoba menggunakan paket wisata Jogja dari raskita.com. Selain mudah, pemesanan paket wisata juga gampang dan harga yang ditawarkan pun tidak terlalu mahal.

Demikianlah pembahasan mengenai wisata Candi Abang di Jogja. Jadi sekarang kamu tahu kan? Bahwa di Jogja candinya tidak hanya prambanan. Jadi bisa menjadikan candi ini alternatif lain. Selamat berlibur dan belajar sejarah di Candi ini ya.

Scroll to Top
× 0811-282-016