wisata alam Pule Payung Jogja

Pule Payung Jogja

Pule Payung merupakan salah satu tempat wisata alam Jogja yang sangat direkomendasikan untuk anak muda. Konsep wisata alam di Pule Payung dipadukan dengan konsep modern yang sangat instagramable sehingga cocok untuk kamu yang hobi selfie.

Tempat wisata ini masuk dalam salah satu tempat wisata terpopuler di Jogja. Tidak hanya warga Jogja saja, Pule Payung juga banyak dikunjungi oleh wisatawan luar Jogja dan mancanegara.

Pule Payung Jogja

Pule Payung jogja

Keberadaan tempat wisata Pule Payung ini sebenarnya belum terlalu lama. Pule Payung baru dibuka pada tahun 2017 yang lalu. Walaupun baru berjalan beberapa tahun saja tempat ini sudah sangat populer. Untuk kamu yang masih bingung ingin berlibur kemana bisa memilih paket wisata Jogja 1 hari untuk berlibur ke Pule Payung.

Lihat juga Embung Tambakboyo

Ada banyak penyedia jasa wisata liburan ke Pule Payung. Namun sangat disarankan, kamu memilih paket Raskita.com. Di sini, kamu bisa mendapatkan paket wisata murah ke Pule Payung.

Lokasi Wisata

Alamat: Soropati, RT.007/RW.003, Hargotirto, Kokap, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta 55653

Lihat: Google Map

Fasilitas Pule Payung Jogja

Jalan menuju Pule Payung ini memang tidak mudah, namun kamu akan terpuaskan setelah sampai di sana. Di Pule Payung kamu bisa menikmati berbagai fasilitas dan spot foto yang sangat bagus. Berikut ini fasilitas dan spot foto yang sangat recommended:

1. Jembatan Surga

Spot foto ini salah satu spot yang sangat menarik. Kamu bisa mengambil foto di jembatan dengan latar hutan dan pegunungan.

2. Kursi Langit

Untuk kamu yang suka dengan adrenalin bisa mencoba berswafoto di kursi langit ini. kamu akan terlihat duduk dengan latar belakang langit yang cerah.

3. Lolipop

Berfoto di spot lolipop ini akan membuat kamu seolah-olah berada diatas permen lolipop. Jangan lupa untuk mencobanya.

4. Sky Bike

Ingin naik sepeda melayang? kamu harus mencoba spot yang satu ini di Pule Payung.

5. Ayunan Langit

Penyuka adrenalin wajib untuk mencoba ayunan langit ini. Adrenalin kamu akan dipacu karena ketinggiannya.

6. Wolu dan Angkasa

Spot ini merupakan spot swafoto yang recomended bagi kamu yang menyukai perkampungan alam.

7. Flying Fox

Jika ayunan langit masih belum menantang, kamu bisa mencoba wahana flying fox yang ada di Pule Payung ini.

8. Fasilitas penunjang lainnya

Selain spot foto yang menarik, Pule Payung juga menyediakan fasilitas penunjang lainnya. Disini terdapat gazebo tempat bersantai dan juga toilet serta mushola.

Harga Tiket Pule Payung Jogja

Pule Payung

Untuk menikmati semua fasilitas dan spot foto yang ada di Pule Payung kamu harus membeli tiket masuk dan tiket foto. Berikut ini daftar harga tiket Pule Payung 2019:

KeteranganHarga
Tiket masuk untuk semua usiaRp. 5.000,-
Parkir MotorRp. 2.000,-
Parkir MobilRp. 5.000,-
Spot FotoRp. 10.000,- /spot

Jam Buka Pule Payung Jogja

Tiket masuk Pule Payung Kulon Progo yang cukup murah bisa kamu beli mulai pukul 8 pagi langsung di Pule Payung. Para pengunjung dapat menikmati keindahan Pule Payung ini sampai jam 4 sore. Kamu sangat disarankan datang di pagi hari. Hal ini dikarenakan jika kamu datang di pagi hari dan udaranya masih sejuk.

Lihat juga Plengkung Gading

Selain itu, kamu masih bisa berkeliling ke tempat wisata lainnya yang ada di Kulon Progo. Tempat wisata yang ada di dekat Pule Payung salah satunya adalah Kalibiru. Menarik bukan untuk mengunjungi Pule Payung? Apalagi untuk para anak muda, tempat wisata ini sangat recomended. Segera rencanakan untuk berlibur ke sini.

Scroll to Top
× 0811-282-016