wisata songgo langit bantul

Seribu Batu Songgo Langit

Kota Bantul memang belum terkenal dengan destinasi pariwisatanya. Hanya ada beberapa saja tempat wisata yang terkenal di wilayah yang masih masuk ke Daerah Istimewa Yogyakarta ini. Tetapi pada tahun ini, hadir destinasi wisata yang cukup unik terkesan seperti sedang berada di negeri dongeng, nama tempat itu adalah Seribu Batu Songgo Langit.

Seperti apa sih tempat wisata Seribu Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta ini? Yuk simak ulasannya di bawah ini.

Overview Seribu Batu Songgo Langit

tiket masuk Seribu Batu Songgo Langit

Sekarang, tidak hanya wisata Laut saja yang terkenal sebagai tempat destinasi wisata di Bantul, namun juga ada wisata alamnya. Akibatnya, tempat wisata ini sekarang sudah semakin ramai dikunjungi para wisatawan. Meski tergolong tempat wisata baru, tempat ini langsung menjadi favorit karena keunikannya. Semua bahan ornamen bangunan yang ada disini kebanyakan menggunakan bahan alami seperti kayu dan bebatuan yang indah.

Sebuah tempat yang membuatmu seakan sedang berada di negeri dongeng ini memang menawarkan spot-spot foto menarik yang tidak terdapat di tempat lain. Lokasinya yang berada di hutan Pinus membuat keindahan tempat ini akan membuat para wisatawan betah. Kota Bantul khususnya di daerah Mangunan sendiri memang terkenal dengan hutan pinusnya. Sejarah singkatnya, tempat ini memang sudah dibuka sejak lama yakni pada tahun 2016.

Lihat juga Jalan Malioboro

Namun tempat ini masih sangat tidak terurus. Hanya ada gazebo dan jembatan kayu saja. Maka dari itu belum banyak wisatawan yang berkunjung ke sini. Beberapa tahun kemudian, sang pengelola kemudian berbenah dan menyulapnya menjadi hutan Pinus dengan banyak spot foto. Perjalanan ke Songgo Langit ini tidak sulit, bahkan menggunakan kendaraan roda dua saja sudah bisa dengan mudah mencapai lokasi ini.

Dengan kendaraan roda dua, Kamu akan lebih mudah mengakses tempat wisata ini. Jika tak membawa kendaraan tersebut, Kamu bisa menggunakan jasa sewa motor jogja yang bisa pesan langsung di laman website Kami.

Lokasi Seribu Batu Songgo Langit

Alamat: Jl. Hutan Pinus Nganjir, Sukorame, Mangunan, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55783, Indonesia

Lihat: Google Map

Fasilitas

Fasilitas yang tersedia di tempat ini juga sangat komplit, juga terdapat diantaranya yang mengasyikkan, berikut adalah fasilitasnya:

  1. Toilet Umum
  2. Warung – warung
  3. Area parkir
  4. Outbond
  5. Flying Fox
  6. Panjang tebing / Climbing spot

Harga Tiket

Tiket masuk wisata Songgo Langit ini tidak mematok harga alias gratis, hanya dikenakan biaya parkir saja, berikut ini adalah tabel harganya :

KeteranganHarga
Parkir Kendaraan Roda DuaRp 5.000
Parkir Kendaraan Roda EmpatRp 10.000

Jam Buka

Jam buka Seribu Batu Songgo Langit ini dimulai dari pagi hari sekitar pukul 06.00 WIB sampai dengan pukul 17.00 WIB. Tempat wisata ini buka setiap hari. Apalagi jika hari libur telah tiba, maka tempat ini akan sangat ramai di isi oleh para wisatawan. Jika Kamu ingin berkunjung ke sini, direkomendasikan untuk pergi pada waktu pagi hari, karena tempat ini akan sedikit gelap tertutup hutan pinus di sore hari. Alamat Seribu batu Songgo Langit yang terletak di daerah Mangunan ini memang berdekatan dengan salah satu tempat wisata lainnya.

Lihat juga Air Terjun Luweng Sampang Watery Curtains

Wisata dekat Seribu Batu Songgo Langit di antaranya adalah Puncak Kebun Buah Mangunan. Tempat wisata tersebut bisa Kamu kunjungi setelah singgah dari tempat wisata Songgo Langit ini. Itulah tadi tempat wisata Seribu Batu Songgo Langit dengan berbagai spot foto yang unik dan bisa Kamu gunakan sebagai background untuk berfoto ria. Keindahan spot-spot berpadu dengan hutan pinus yang luas membuat tempat ini wajib untuk Kamu kunjungi bersama teman maupun keluarga.

 
Scroll to Top
× 0811-282-016