Wisata Alam Posong

Wisata Alam Posong

Terletak di lereng Gunung Sindoro, Posong adalah salah satu destinasi wisata yang sayang bila dilewatkan. Letak geografis yang dimilikinya, membuat Posong memiliki keindahan panorama yang menakjubkan. Tak heran, wisata alam ini menjadi viral di kalangan anak muda.

Jika kamu merencanakan wisata ke Magelang, pilihlah Posong sebagai salah satu wisata yang kamu kunjungi. Keindahan dan juga wahana yang disediakan bisa kamu cek di sini.

Indahnya Wisata Alam Posong

Wisata Alam Posong terbaru

Saat cuaca sedang bersahabat, kamu akan dibuat jatuh cinta melihat panorama gunung-gunung yang mengitari area Posong. Ada Gunung Sindoro, Gunung Sumbing, Gunung Ungaran dan juga Gunung Merbabu. Semua pemandangan itu didukung dengan suasana sejuk yang menyegarkan. Udaranya terbebas dari polusi, dan segalanya masih begitu alami. Jika kamu memiliki hobi fotografi atau mungkin senang mengunggah foto di media sosial, maka Posong adalah tempat berfoto yang istimewa.

Lihat juga Plengkung Wijilan

Berfoto dengan Gunung Sindoro sebagai background, akan menjadi karya yang indah. kamu juga dapat mengabadikan foto matahari terbit dari balik gunung di pagi hari. Jika kamu senang berolahraga, maka bermainlah flying fox, dan jadikan itu momen berkesan. Usai berpetualang, kamu bisa berkeliling dan mencari souvenir di kios terdekat. Atau jika masih kurang puas, kamu bisa menginap di penginapan terdekat, lalu menikmati Posong lagi keesokan harinya.

Jika kamu ke sana, jangan lupa mengenakan jaket yang cukup tebal, penutup kepala dan sarung tangan. Cuaca tak dapat ditebak, dan bisa jadi suhu di sana sangat dingin saat kamu berkunjung. Keramahan warga sekitar juga menjadi kelebihan tersendiri di wisata alam Posong. kamu akan merasa seperti disambut di kampung halaman kamu sendiri. Jadi, tak ada salahnya menghabiskan waktu cukup lama di lokasi ini.

Lokasi Objek Wisata Posong

Alamat: Lembah, Jl. Sindoro, Area Sawah, Tlahap, Temanggung, Temanggung Regency, Central Java 56264

Lihat: Google Map

Fasilitas Wisata Alam Posong

Posong merupakan objek wisata yang sudah dilengkapi berbagai fasilitas, kamu dapat memperoleh kenyamanan berlibur dengan fasilitas berikut ini:

  • Toilet umum
  • Gazebo untuk menikmati pemandangan alam
  • Wahana flying fox
  • Area parkir

Harga Tiket

Wisata Alam Posong

Tak perlu mengeluarkan banyak uang untuk menikmati keindahan wisata alam yang satu ini. Untuk tiket masuk Posong 2019, kamu cukup membayar Rp 10 ribu saja. Ini tentu jauh lebih murah daripada tiket masuk berbagai tempat wisata serupa di berbagai daerah. Terjangkaunya harga tiket Posong membuatnya jadi semakin diminati. Tak heran, Posong selalu punya pengunjung setia.

Jam Buka

Untuk masuk ke Posong, kamu bisa berangkat dini hari, karena destinasi wisata ini mulai dibuka pada pukul 4 pagi, dan ditutup pukul 16.30 sore. Dengan jam buka seperti ini, para wisatawan dapat menyaksikan matahari terbit dari balik Gunung Sindoro. Jika kamu datang tepat pada waktunya, kamu akan dibuat terkesima oleh pemandangan yang tersaji di hadapan kamu. Meskipun ditutup pada malam hari, namun lokasi ini tak sepenuhnya tertutup untuk mereka yang ingin kemah di Posong.

Ada persewaan tenda dan juga peralatan berkemah yang lain, yang akan menentukan berapa tarif camping di Posong. Jika tak ingin berkemah di dalam lokasi, ada juga beberapa penginapan Posong Temanggung yang bisa kamu pilih. Misalnya homestay terdekat, yang akan ditunjukkan oleh petugas. Usai menyaksikan keindahan alam di Posong, kamu dapat melanjutkan perjalanan ke destinasi wisata terdekat. Beberapa di antaranya adalah Embung Kledung.

Lihat juga Taman Pintar Yogyakarta

Wisata Alam Sipetung, Wisata Sedadap, Kledung Pass, dan Alam Sewu. Jika kamu menginginkan kenyamanan dalam perjalanan, kamu bisa mencari rekomendasi sewa New Innova di Raskita.com. Dengan menyewa sebuah mobil, kamu tak perlu khawatir saat harus membawa banyak barang atau mengajak saudara untuk berwisata bersama. Raskita.com juga menangani beragam paket wisata yang bisa kamu pilih sesuai keinginan.

Menikmati keindahan alam Posong memang sangat menyenangkan. Menyaksikan panorama pegunungan, melihat matahari terbit, dan juga merasakan udara segar nan sejuk, adalah pengalaman tak terlupakan. Oleh karena itu, jangan biarkan pengalaman ini sia-sia. Abadikan momen kamu bersama keluarga atau teman kamu melalui foto-foto terbaik. Selamat menikmati alam!

Scroll to Top
× 0811-282-016